Berita

Perkuat Sinergi Daerah dan Kampus, Fakultas Teknik Unsoed Tuan Rumah Safari Bupati Purbalingga

[unsoed.ac.id, Sel, 13/01/26] Fakultas Teknik Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) menjadi tuan rumah kegiatan Safari dan Silaturahmi Bupati Purbalingga yang dilaksanakan pada Selasa, 13 Januari 2026, bertempat di Kampus Fakultas Teknik Unsoed, Purbalingga. Kegiatan ini diselenggarakan sebagai upaya mempererat hubungan kelembagaan sekaligus menjajaki potensi kerja sama strategis antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga dan Unsoed.

Acara tersebut dihadiri oleh Bupati Purbalingga beserta jajaran Pemkab Purbalingga, Rektor dan Wakil Rektor Unsoed, para dekan dari sejumlah fakultas di lingkungan Unsoed, serta pejabat struktural dan perwakilan dosen Fakultas Teknik Unsoed.

Safari dan silaturahmi ini menjadi forum dialog untuk memperkuat sinergi dan membahas berbagai peluang kolaborasi antara Pemkab Purbalingga dan Unsoed. Dalam pertemuan tersebut, peran strategis Unsoed sebagai institusi pendidikan tinggi dibahas secara mendalam, khususnya dalam mendukung pembangunan daerah melalui bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

Rektor Unsoed, Prof. Dr. Ir. Akhmad Sodiq, M.Sc.Agr., IPU., ASEAN Eng., menyampaikan bahwa keberadaan dan perkembangan Unsoed, terutama Fakultas Teknik, memiliki dampak positif bagi lingkungan sekitar.

“Peningkatan jumlah mahasiswa Unsoed, khususnya di Fakultas Teknik, tidak hanya berdampak pada penguatan akademik, tetapi juga menjadi potensi penggerak perekonomian masyarakat di sekitar kawasan kampus,” ujarnya.

Sementara itu, Dekan Fakultas Teknik Unsoed, Prof. Dr. Eng. Ir. Agus Maryoto, S.T., M.T., IPU., ASEAN Eng., memaparkan sekilas profil Fakultas Teknik Unsoed yang saat ini terus berkembang. Ia menyampaikan bahwa Fakultas Teknik Unsoed telah memiliki 11 program studi dengan jumlah mahasiswa sekitar 3.300 orang, serta berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan kontribusi nyata bagi daerah. Dalam kesempatan tersebut, sejumlah isu strategis turut dibahas, antara lain pendampingan badan usaha milik daerah (BUMD), arah pengembangan Fakultas Teknik Unsoed ke depan, kondisi lalu lintas di sekitar kawasan kampus, hingga permasalahan pengelolaan sampah di Kabupaten Purbalingga.

Melalui kegiatan Safari dan Silaturahmi ini, diharapkan hubungan antara Pemkab Purbalingga dan Unsoed semakin erat serta mampu membuka peluang kerja sama yang berkelanjutan dan lebih luas di berbagai bidang. Pertemuan ini menjadi langkah awal yang penting dalam memperkuat kolaborasi antara pemerintah daerah dan perguruan tinggi demi mendukung pembangunan daerah yang berkelanjutan.

#unsoedberdampak