Berita, Kemahasiswaan, Prestasi

Tim Biocharpot UNSOED Raih Silver Medal Di Ajang IYBC 2024

[unsoed.ac.id, Sen, 01/07/24] Tim Biocharpot dari Fakultas Pertanian Unsoed berhasil meraih silver medal di ajang International Youth Business Competition (IYBC) 2024 yang berlangsung secara luring (Semarang) dan daring (zoom). Ajang yang berlangsung pada 25-28 Juni  2024 ini, merupakan sebuah ajang kompetisi bisnis internasional yang diikuti oleh mahasiswa dari berbagai negara. Kompetisi ini bertujuan untuk mendorong kreativitas dan inovasi para mahasiswa dalam mengembangkan ide bisnis yang berkelanjutan.

Pada perlombaan ini, Tim Biocharpot diketuai oleh Susilo Yudo Sardono (Agroteknologi), dan anggota tim yaitu Ria Rohayati (Agroteknologi), Anik Maurisa (agroteknologi), Silvia ‘Asyarotul Mukaromah (Agroteknologi), Aqilah Rahma Adiningrum (Teknologi Pangan). Tim di bombing oleh Dina Istiqomah S.P., M.Sc., Ph.D. (Dosen Fakultas Pertanian).

Yudo mengatakan Tim Biocharpot berhasil menyabet Silver Medal pada kategori Entrepreneurship, IYBC 2024  dengan judul “Biocharpot : Biodegradable Pot With Nutrients For Crop Productivity”.

“Syukur alhamdulillah tim Biocharpot mendapat silver medal pada kategori Enterpreneurship, IYBC 2024. Prestasi ini adalah hasil dari kerja keras dan dedikasi tim dalam mengembangkan produk inovasi yang mendukung pelestarian lingkungan dalam bidang pertanian,” jelasnya.

“Dalam kegiatan ini kami mendapatkan banyak pengalaman, relasi dan masukan-masukan untuk pengembangan produk inovasi tim kami, sehingga produk ini akan kami terus kembangkan,” tambah Yudo.

#unsoedmajuterus

#merdekamajumendunia